Admin Kimia

Admin Kimia

Quis fringilla quis cursus urna sed sed velit nunc metus condimentum. Et pretium nec magna eros id commodo ligula Phasellus Curabitur wisi. Lacus elit lorem ridiculus vitae tempus eget nibh ut risus et.
28 November 2018

Visi program studi Sarjana S1 Kimia

Menjadikan program sarjana kimia sebagai pusat pendidikan tinggi yang unggul dalam penggunaan konsep dasar ilmu kimia dan terapannya berbasis sumber daya alam hayati dan non hayati di tingkat Asia pada tahun 2028.

Misi program studi Sarjana S1 Kimia

  1. Menjalankan proses pendidikan dan pembelajaran kimia yang berkualitas, efektif, efisien, berkarakter, berdampak, dan berkesinambungan.
  2. Meningkatkan kualitas dan kuantitas penelitian dalam kajian dan pengembangan sumber daya alam hayati dan non hayati, peningkatkan publikasi ilmiah baik nasional maupun internasional, serta penerapan konsep-konsep kimia dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat.
  3. Meningkatkan kualitas tata kelola departemen yang baik, unggul, dan mampu beradaptasi dengan kemajuan dan perkembangan lingkungan strategis.
  4. Meningkatkan kerjasama yang produktif dan berkelanjutan dengan lembaga pendidikan, pemerintahan, serta dunia usaha di tingkat nasional dan internasional.

Profil Lulusan Kimia

Profil lulusan yang diperlukan untuk berkarir di bidang usaha dan industri, adalah memiliki kompetensi dalam:

  1. Menganalisis, mensintesis, mengkarakterisasi, dan mengelola bahan kimia.
  2. Mengembangkan penelitian, menyusun dokumen, dan mengkomunikasikan secara ilmiah di bidang ilmu kimia dan terapan.
  3. Mendidik, melatih, dan mengembangkan ilmu pengetahuan bidang kimia.
  4. Mengembangkan usaha berbasis teknologi dan inovasi kimia.

Tujuan program studi Sarjana S1 Kimia

  1. Menghasilkan lulusan kimia yang berdaya saing global, mempunyai spirit kewirausahaan dan berkarakter.
  2. Menghasilkan penelitian dan publikasi yang berkualitas.
  3. Meningkatkan pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka transformasi konsep-konsep kimia, hasil penelitian, dan bahan ajar.
  4. Mewujudkan pengelolaan Departemen Kimia yang profesional yang berbasis budaya ilmiah.
  5. Meningkatkan mutu pelayanan Departemen Kimia melalui penyediaan fasilitas, sarana dan prasaranaserta mewujudkan suasana akademik yang kondusif.
  6. Memperluas dan meningkatkan jaringan kerjasama Departemen Kimia dengan berbagai lembaga pemerintah dan swasta dalam dan luar negeri.
  7. Mengembangkan dan meningkatkan kerjasama yang produktif dalam upaya pencapaian visi dan misi yang ditetapkan.

 

26 November 2018

Praktikum kimia sederhana menggunakan bahan-bahan disekitar kita merupakan topik utama pengabdian kepada masyarakat di Jurusan Kimia FMIPA Universitas Andalas. Pada tanggal 17 November 2018, tim PKM Jurusan Kimia melakukan kegiatan pengabdian ke SMAN 5 Padang dengan mengangkat topik praktikum elektrokimia dan indikator alam asam basa. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas XI jurusan IPA sebanyak 5 3 kelas dan ditemani oleh guru pengampu mata pelajaran kimia. Pelaksanaan kegiatan ini diharapkan mampu menjadi penyemangat siswa dalam memahami ilmu kimia secara khusus dan ilmu yang terkait secara umum. Bagi Jurusan Kimia, kegiatan ini merupakan salah satu ajang promosi sehingga banyak diminati oleh siswa pada saat ujian masuk perguruan tinggi nasional.

26 November 2018

Hasil gambar untuk unand 

Audit Mutu Internal (AMI) untuk program S1 Jurusan Kimia 2018 telah dilaksanakan pada hari Jumat tangal 16 November 2018. TIM Audit adalah dr. Erly, SpMK dari Fakultas Kedokteran dan Roni Ekha Putra S.IP, M.PA dari Fakultas. Tim dari Jurusan Kimia terdiri dari Sekretaris Jurusan Kimia (Dr. Eng. Yulia Eka Putri), Ketua Prosi S1 (Dr.rer.nat. Syukri), Tim GKM yaitu ketua tim, Dr.rer.nat. Syafrizayanti, anggota tim yaitu Dr. Diana Vanda Wellia dan Emil Salaim, M.Si. Hasil audit AMI menjadi landasan bagi Jurusan Kimia untuk membenahi berbagai unsur yang belum memenuhi target sesuai yang telah direncanakan.

26 November 2018

Chemisty Expo merupakan kegiatan mahasiswa yang merupakan agenda tahunan kegiatan Himpunan Mahasiswa Kimia (HIMKA). Kegiatan ini dilakukan pada hari kamis tanggal 15 November 2018 di MAN 1 Padang yang berlokasi di Kecamatan Kuranji. Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Jurusan Kimia, Kepala Madrasah MAN 1 Padang, Ketua Pembina HIMKA, Ketua HIMKA, mahasiswa Jurusan Kimia dan siswa MAN 1 Padang. Serangkaian acara dilaksanakan dalam memeriahkan acara seperti Talk Show dengan pembicara bapak Emil Salim, MSi, MSc dengan tema peran ilmu kimia dalam kehidupan dan praktikum kimia sederhana seperti rekasi oksidasi reduksi, indikator asam basa dan sederhana. Diharapkan acara ini mampu membuka wawasan siswa mengenai ilmu kimia secara khusus sehingga tertarik untuk kuliah di Jurusan Kimia nantinya.